KIBLAT.NET, Bogor – Kapolres Kota Bogor, Kombes Hendri F menilai bahwa Habib Rizieq tak kabur dari RS Ummi. Menurutnya, pulang dan perginya Habib Rizieq itu urusannya dengan pihak rumah sakit.
“Kepulangan beliau itu tidak ada kaitannya dengan kami. Artinya beliau berobat di sana di rumah sakit Ummi ya silahkan mau kembali mau datang. Nah itu urusan beliau dengan pihak rumah sakit,” katanya pada Ahad (29/11/2020).
“Jadi kalau dikatakan kabur itu juga tidak pas menurut saya. Orang siapapun berobat, mau datang malam, mau datang pagi itu kan urusan beliau dengan rumah sakit. Kalau rumah sakit bilang sembuh atau bagaimana terserah,” sambungnya.
Sementara itu, Direktur RS Ummi Andi Taat menegaskan bahwa kepulangan Habib Rizieq atas permintaan sendiri. Maka, pihak RS tak bertanggungjawab jika terjadi sesuatu.
“RS Ummi tidak bertanggungjawab jika terjadi sesuatu pada pasien yang memaksa pulang. Oleh karenanya, pasien bersedia menandatangani dokumen bahwa kepulangan sepenuhnya atas kemauan pasien dan keluarga,” ucapnya.
Istilah di rumah sakit, kata dia kejadian tersebut merupakan pulang atas permintaan sendiri. Jadi bukan RS yang memulangkan.
Reporter: Taufiq Ishaq
Editor: Izhar Zulfiakr